08 Oktober 2020

January Christy - Aku Ini Punya Siapa

Aku Ini Punya Siapa


"Keringat kerja telah bertetesan di ruang itu dengan rambut lusuh diperas akal mencipta telah melangkah menggelar nada. Akhirnya, sampai jua bahagianya hati seakan melayang dalam cita impian yang mustahil"
Begitulah ungkapan hati yang berbunga-bunga. Prosound pantas untuk bangga dengan album "Melayang" January Christy (JC). Betapa tidak, sebagai seorang debutan baru, JC begitu memikat para pecinta dan pengamat musik Indonesia. Jarang sekali kubu musik Pop Sophisticated macam ini dapat merebut pangsa pasar musik Indonesia yang didominir oleh jenis musik Pop Manis. Tetapi sekali ini lain ceritanya, karena JC benar-benar punya Unique Selling Point: texture suaranya itu lho! Adalah tepat kalau JC diberi gelar Gadis Manis Bersuara Exotis, dan sekaligus mengakuri motto Prosound: "Yang Unik Ada Disini". Berpuluh-puluh radio siaran swasta selama berbulan-bulan mendudukkan "Melayang" sebagai radio hits "Top Amongst The Tops". Kali ini JC datang lagi. Ada yang lain dari yang pertama. Tiba-tiba JC bertanya kepada semua orang: "Aku Ini Punya Siapa". Rasanya mulai ada slentingan cinta disitu. Ini gara-gara Deddy Dhukun dan Dian Pramana Putra yang menulis lagu itu. Bicara tata rias musik, harus menyebut Erwin Gutawa itu insinyur teknik yang menjadi arsitek album JC ini. Dia membawa konsep cantik. Dia memimpin wadyabala musisi yang nyaris Fully Orchestrated, mulai dengan sederet peniup musik gangsa (brass), kemudian kelompok penggesek dawai (string section), tambah lagi semua lagu ditulis dan dimainkan oleh nama-nama yang kondang kesohor. Ya, konsep cantik difondasi oleh skill para musisi muda yang brilliant. Coba tengok para pendukung album "Aku Ini Punya Siapa". Tentu JC kepunyaan dunia musik Indonesia, yang pasti makin kaya dengan sumbangan karya Prosound yang sarat berisi pelangi-pelangi musik beraroma komplit mulai dari gaya swing along dixie ala Oldie Goldie sampai hentakan Funy Bossas yang menghasut ujung-ujung kaki kita untuk bergoyang. Di usia menengah ibarat menu Adult Contempo, di usia remaja disuguhi Modern Rhytm dengan lyrics yang philosofis, dan kadang-kadang ... centil. Pokoknya asyik deh!

Pendukung
Erwin Gutawa: arranger, music director, keyboard, bass guitar, synth bass, percussions
Uce Haryono: drums, percussions
Yance Manusama: bass guitar pada lagu "Cinta Dini" & "Kita Berdua"
Denny T.R.: electric guitar, accoustic guitar pada lagu "Masa-Masa", "Mandiri", Tiada Waktu 'Tuk Cinta", "Kembali Sadar"
Joko W.H.: electric guitar pada lagu "Kucoba", "Kenyataan Silih Berganti", "Kita Berdua"
Embong R.: sax, flute
Wachid Ajie: trumpet, flugel horn
Amir Katamsi: trombone
Edo Braseros: violin
Suryati Supilin: violin
Su Yin: violin
Ivan: viola
Zulkifli: cello
La Storia: backing vocal pada lagu "Masa-Masa"

James F. Sundah: pimpinan produksi
Conrad Lamuri: recording engineer
Iman S.: recording engineer
Acam: assisten recording engineer
Temmy Lesanpura: perencanaan promosi
Iwan Hermawan: fotografi, grafis disain
Budhy Paramita: perencanaan promosi
Studio: Prosound Studio
Produksi: Prosound Records
Distributor: Aquarius Indonesia


January Christy - Aku Ini Punya Siapa Side A
1 Masa-Masa Erwin Gutawa / Harry Kiss January Christy
2 Aku Ini Punya Siapa Dian Pramana Putra / Deddy Dhukun January Christy
3 Kucoba Soebiyakto January Christy
4 Bertahan James F Sundah January Christy
5 Kenyataan Silih Berganti Candra Darusman January Christy




Side B
1 Tiada Waktu 'Tuk Cinta Oddie Agam January Christy
2 Kita Berdua Satu Ricky Basuki January Christy
3 Kembali Sadar Erwin Gutawa / Deddy Dhukun January Christy
4 Cinta Dini Bagoes A.A. January Christy
5 Mandiri Dian Pramana Putra / Deddy Dhukun January Christy

 

 

Tidak ada komentar: